Menurutnya, pertemuan ini juga bertujuan untuk menyingkapi hasil rapat kerja daerah (Rakerda) dan rapat pimpinan daerah (Rapimda) DPD II Golkar Kendari yang baru saja dilaksanakan pekan kemarin.
Dimana, 10 PK Partai Golkar se-Kota Kendari telah menyepakati untuk mendukung kader partai yang akan maju bertarung di pesta demokrasi lima tahunan, tanpa terkecuali AJP.
“Kami siap mendukung pak AJP maju di Pilwali Kendari,” ujar Samsul.
Meski demikian, Ketua PK Partai Golkar Kadia ini mengatakan, seluruh PK tetap menunggu hasil survei yang nantinya akan diturunkan oleh partai besutan Airlangga Hartarto itu.
Discussion about this post