PENASULTRA.ID, KONAWE SELATAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) resmi melantik 1.053 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Minggu 26 Mei 2024.
Dihadapan ribuan PPS yang dilantiknya di Gelanggang Olah Raga (GOR) Konawe Selatan, Ketua KPU Konsel, Muh. Yunan mengatakan, mulai hari ini, tanggung jawab atas segala tugas yang berkaitan dengan Pilkada 2024 berada di pundak semua anggota PPS yang baru saja dilantik.
“PPS dituntut bekerja penuh tanggung jawab, teliti, jujur dan adil serta independen. Karna PPS adalah pelaksana teknis dan bukan kebijakan, maka wajib bisa menyikapi dengan arif dan tegas segala kewajiban yang dibebankan kepada kita nantinya,” tegasnya.
Discussion about this post