PENASULTRA.ID, KENDARI – 243 kenshi yang tergabung dalam Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengikuti pelaksanaan pemantapan teknik dan ujian kenaikan tingkat (UKT) selama dua hari mulai 10-11 April 2021 di Aula SMA Oikumene.
UKT tahap I yang diikuti sejumlah Dojo se Kota Kendari ini dibuka langsung oleh Ketua Perkemi Sultra, Dr Harmin Ramba dan dihadiri sesepuh Shorinji Kempo Sultra Mustakruddin, Sekum Perkemi Sultra, Suleman Nur Alam, para penguji yang telah mendapat sertifikat penguji dari PB Perkemi.
Sebagai bentuk dukungan Perkemi terhadap upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona, kegiatan ini tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) percepatan dan penanganan Covid-19.
“Di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, para penguji dan semua kenshi yang mengikuti UKT tetap menjalankan protokol kesehatan, yakni memakai masker, mencuci tangan dan diperiksa suhu badannya,” kata Harmin Ramba, Minggu, 11 April 2021.
Harmin mengatakan, UKT yang dilaksanakan merupakan periode pertama selama 2021 dan akan diikuti UKT selanjutnya dibeberapa kabupaten kota seperti Buton Utara, Muna, Muna Barat, Konawe Selatan, Buton, Baubau, Kolaka dan Buton Selatan.
“UKT ini merupakan giat rutin Perkemi dalam rangka terus membumikan olahraga Shorinji Kempo di bumi anoa ini dan membangun motivasi para kenshi untuk memantapkan diri menghadapi beberapa iven kejuaraan yang akan dilaksanakan tahun 2021,” terangnya.
Discussion about this post