Umi Dwi mengatakan, turnamen sepak bola Amsar Center Cup I ini diselenggarakan dalam rangka mempererat hubungan tali silaturahmi dan diharapkan dapat melahirkan bibit baru demi kemajuan dunia olahraga di Bumi Laworo.
“Kami berharap semua tim yang berkompetensi dalam pertandingan ini agar selalu menjaga dan menjujung tinggi sportivitas,” kata Umi Dwi dalam sambutannya.
Sementara itu, Ketua panitia turnamen Amsar Center Cup I Syawal mengatakan, 18 tim yang akan berkompetisi di zona satu, berasal dari tim sepak bola Kecamatan Kusambi, Napanokusambi, Tiworo Kepulauan, Tiworo Tengah dan Kecamatan Tiworo Utara.
“Sedangkan zona dua diisi oleh tim yang berasal dari Kecamatan Lawa, Barangka, Wadaga, Maginti dan tim Kecamatan Tiworo Selatan,” ungkap Syawal.
Discussion about this post