Dari hasil pendataannya, kata Kepala Seksi Akomodasi panitia Hari Nusantara ini, dipastikan kamar untuk tamu dapat terlayani dengan baik.
Tamu yang akan menghadiri acara Hari Nusantara akan mulai mengisi kamar hotel maupun penginapan dan home stay tersebut mulai 11 hingga acara puncak peringatan Harnus 13 Desember 2022.
Dalam acara peringatan Hari Nusantara nanti, TNI AL akan mempersembahkan parade sejumlah KRI bersama 100 perahu nelayan di perairan Wakatobi, Sailing pass, Free Fall, Flying pass pesawat Sukhoi TNI AU dan sejumlah kegiatan lain yang sudah diagendakan panitia.
Untuk diketahui peringatan Harnus merupakan perwujudan dari Deklarasi Djuanda yang bertujuan untuk menjadikan bidang kelautan sebagai arus utama pembangunan nasional dan dapat mengelola potensi sumber daya alam maritim untuk kesejahteraan masyarakat.
Discussion about this post