PENASULTRA.ID, KENDARI – Pimpinan Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar silaturrahmi dengan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Sultra di Sekretariat PW GP Ansor Sultra, Jumat 22 Oktober 2021.
Selain dihadiri seluruh PW GP Ansor Sultra secara offline, juga dihadiri seluruh Ketua-Ketua PC GP Ansor kabupaten kota se Sultra melalui Zoom Meeting. Tentunya kegiatan itu tetap mamatuhi protokol Covid-19.
Dihadapan Kakanwil Kemenag Sultra, Ketua Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Sultra Pendais Haq menyampaikan jika kepengurusan Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor telah terbentuk di 17 kabupaten kota se Sultra. Kata dia, ada yang sudah pelantikan dan ada juga sementara menyusun untuk persiapan pelantikan.
“Seluruh PC telah di SK kan kepengurusannya oleh Pimpinan Pusat (PP) GP Ansor. Namun sebelum dikeluarkan SK, masing-masing PC harus melakukan pengkaderan terlebih dahulu,” ungkap Pendais.
Pendais mengatakan, pihaknya siap berkolaborasi dengan Kemenag Sultra dalam rangka dalam menjalankan misi dari Kemenag RI salah satunya memperkuat moderasi beragama dan kerukunan umat beragama.
“Semua pengurus Ansor, baik tingkat PW hingga PC siap berkolaborasi dengan Kemenag,” ujarnya.
Discussion about this post