PENASULTRA.ID, BATAM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf)/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno berkesempatan memberi makan rusa sambar saat kunjungannya di kawasan destinasi wisata Panbil Nature Reserve, Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu 30 Maret 2022.
Panbil Nature Reserve merupakan destinasi wisata alam yang berada di dalam Taman Wisata Alam Muka Kuning. Destinasi yang memiliki luas 200 hektare ini menyediakan atraksi berbagai jenis burung dan rusa sambar.
Rusa sambar atau sambar India sendiri adalah jenis rusa besar yang umum berhabitat di Asia. Spesies yang umum memiliki ciri khas tubuh yang besar dengan warna bulu kecoklatan. Sambar dapat tumbuh setinggi 102-160 cm sampai bahu dengan berat sekitar 546 kg.
Sandiaga mengungkapkan, kehadiran destinasi ini menjadi suatu inovasi bagi pariwisata Batam yang selama ini didominasi oleh pusat perbelanjaan dan juga pantai.
Discussion about this post