PENASULTRA.ID, MEDAN – Polrestabes Medan menilai agenda Hari Pers Nasional (HPN) 2023 yang disemarakkan Serikat Media Siber Indonesia Sumut (SMSI) akan mewariskan jejak digital yang baik.
Hal itu disampaikan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda, melalui Wakapolrestabes Medan, AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, saat menerima audiensi Pengurus SMSI Sumut, di Lobi Polrestabes Medan, Kamis 2 Februari 2023.
AKBP Yudhi mengapresiasi SMSI Sumut yang turut menyemarakkan HPN 2023 Sumut dengan menggelar berbagai kegiatan positif, seperti ekspedisi Geopark Kaldera Toba 4-6 Februari dan Silaturahmi Nasional SMSI pada 7 Februari di Medan.
“Kami berharap terjalin sinergi yang positif dengan SMSI Sumut. Apalagi Kota Medan merupakan kota berkembang membutuhkan investasi untuk pembangunan,” ungkap AKBP Yudhi.
Kombes Yudhi berpesan agar para awak media mendukung dan memberikan berita-berita yang sifatnya membangun, serta memberikan edukasi kepada masyarakat.
Discussion about this post