PENASULTRA.ID, BAUBAU – Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat yang hendak mendapatkan paspor, Kantor Imigrasi Baubau meluncurkan Lapomas atau Layanan Pendampingan Optimalisasi M-Paspor.
Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Indra Kusuma Atmaja mengatakan, Lapomas adalah layanan yang dibentuk untuk mendampingi masyarakat yang ingin membuat permohonan paspor melalui aplikasi M-Paspor.
“Layanan ini berfokus pada peningkatan kualitas pelayanan publik di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Baubau,” kata Indra dalam keterangannya, Kamis 5 Oktober 2023.
Discussion about this post