PENASULTRA.ID, KENDARI – Relawan Gerakan Sekali Putaran (GSP) Sulawesi Tenggara (Sultra) intens membagikan susu gratis serta mengajak masyarakat Kota Kendari untuk menggelorakan kampanye sekali putaran. Seperti pada aksi yang digelar GSP Sultra di sejumlah titik yang ada di Kota Kendari, Sabtu 10 Februari 2024.
Ketua GSP Sultra, Nandar mengatakan, pada kegiatan kali ini, pihaknya membagikan 500 paket merchandise untuk masyarakat dan 500 Pcs susu UHT yang khusus diperuntukkan untuk anak-anak usia diatas 2 tahun.
Menurutnya, aksi yang digelar hari ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait manfaat Pilpres sekali putaran.
“Dengan kegiatan ini GSP ingin masyarakat berpartisipasi untuk mewujudkan Pilpres 2024 sekali putaran dengan cara mencoblos paslon Prabowo-Gibran. GSP juga ingin mengedukasi masyarakat tentang pentingnya program-program perbaikan gizi seperti makan siang gratis dan susu gratis guna mencegah terjadinya stunting pada anak-anak Indonesia,” kata Nandar.
Pada aksi kali ini, Relawan GSP Sultra dibagi dalam dua kelompok. Kelompok pertama bergerak di Kecamatan Puuwatu, sedangkan kelompok kedua di Kecamatan Mandonga.
“Kedua kelompok masing-masing akan menuju kawasan pemukiman penduduk, kemudian membagikan merchandise dan susu UHT dari rumah ke rumah. Relawan GSP juga mendatangi pangkalan ojek, pedagang kaki lima (PKL), penyapu jalanan, dan sebagainya,” papar Ketua Barisan Persatuan Indonesia (BPI) Kota Baubau itu.
Discussion about this post