PENASULTRAID, PEKANBARU – Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi menyampaikan rasa bangga dan dukungannya terhadap pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan diselenggarakan di Pekanbaru pada 6 hingga 9 Februari 2025 mendatang.
Hal tersebut disampaikan Rahman saat menerima audiensi Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (Ketum PWI) Zulmansyah Sekedang bersama jajaran pengurus PWI Riau, termasuk Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar dan Sekretaris PWI Riau N. Doni Dwi Putra di kediaman Pj Gubernur Jalan Gajah Mada, Pekanbaru, Kamis 16 Januari 2025.
“Kami sangat bangga Riau menjadi tuan rumah HPN 2025. Ini adalah momen penting untuk menunjukkan potensi daerah, sekaligus memperkuat peran pers dalam mendukung pembangunan. Pemerintah Provinsi Riau siap mendukung penuh semua rangkaian kegiatan,” ujar Rahman yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI.
Dalam audiensi tersebut, Rahman menginstruksikan Kepala Diskominfotik Riau, Ikhwan Ridwan untuk segera mempersiapkan teknis pelaksanaan HPN 2025 bersama panitia dan jajaran PWI.
“Kami ingin semua berjalan lancar dan meninggalkan kesan baik bagi seluruh peserta,” tegasnya.
Ketua Umum PWI Pusat, Zulmansyah Sekedang mengapresiasi dukungan dari Pj Gubernur dan jajaran Pemprov Riau.
Discussion about this post