PENASULTRA.ID, MAKASSAR – Makassar Culinary Night (MCN), salah satu agenda unggulan dalam Karisma Event Nusantara (KEN) Kementerian Pariwisata kembali hadir meriah.
Tahun ini menjadi sangat istimewa karena MCN merayakan satu dekade keberhasilannya mendukung pertumbuhan UMKM kuliner di Kota Makassar.
Mengusung tema “Rasa Rumah-10 Tahun 10 Cerita”, MCN 2025 akan digelar pada 25–27 April 2025 di Monumen Mandala, lokasi ikonik yang telah menjadi rumah bagi event ini sejak awal.
Pengunjung diajak untuk bernostalgia dan merayakan perjalanan panjang MCN dalam menghadirkan pengalaman kuliner khas Makassar.
“Kami akan selalu memastikan Makassar Culinary Night memiliki lokasi strategis dan berkarakter. Monumen Mandala memberikan identitas yang kuat bagi MCN sebagai bagian dari wajah kota Makassar,” kata Founder MCN, Mistrianie Andi Muin, Kamis 24 April 2025.
Dukungan penuh juga datang dari Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Pariwisata.
Kepala Dinas Pariwisata Sulsel, Mohammad Roem mengatakan, MCN sebagai event kuliner yang memberi kontribusi nyata pada pertumbuhan ekonomi kota.
MCN 2025 akan menghadirkan 90 tenant makanan dan minuman hasil kurasi ketat dari ratusan pendaftar. Tak hanya kuliner, berbagai aktivitas menarik juga dihadirkan, seperti personal color analysis, vision board, emotional painting, manual brew, perfume workshop, kids activity, hingga magic hour storytime.
Yang paling dinantikan, peluncuran jingle baru MCN menjadi momen spesial dalam perayaan 10 tahun penyelenggaraan.
MCN juga tetap mengusung kampanye ramah lingkungan dengan mengimbau tenant menggunakan kemasan alami atau mudah terurai seperti daun, bambu, dan kertas.
Discussion about this post