Selain itu, peringkat tersebut juga menjadi sebuah pengakuan internasional, bahwa perusahaan yang sudah beroperasi selama lebih dari 16 tahun ini komit dalam pengelolaan good corporate governance (GCG), selalu fokus pada operasional excellence dan berkomitmen terhadap prinsip-prinsip environmental, social dan governance (ESG).
“Kami berharap hal ini meneguhkan kepercayaan dan dukungan stakeholders termasuk para investor pada ABMM yang pada akhirnya berdampak positif bagi perusahaan agar mampu terus tumbuh sehingga dapat mengukuhkan diri menjadi perusahaan terkemuka di sektor energi,” ujar Andi.
Sebagai informasi, Moody’s Ratings adalah lembaga keuangan besar dunia yang bergerak dalam pemeringkatan kredit, riset, dan analisis risiko.
Dalam sistem pemeringkatannya, Moody’s memberikan nilai mulai dari Aaa hingga C, di mana Aaa merupakan nilai tertinggi dan C terendah.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post