Lanjut Ikhsan, adapun sumber pendanaan dari kegiatan ini murni berasal dari sumbangan para alumni yang tergabung dalam WhatsApp Group (WAG) Millenium 2000 Muna berdomisili di beberapa kota di wilayah Indonesia.
Ia menambahkan, donasi dalam bentuk uang tersebut kemudian dikonversi ke bentuk barang atau bahan sembako, dengan jumlah donasi sebanyak 105 paket.
“Setelah dipilah atau dibuat dalam bentuk paket sembako, lalu dibagikan hari ini oleh Alumni Millennium 2000 Muna sendiri. Sasarannya mereka yang tidak mampu baik secara ekonomi maupun sosial disekitar kita,” ungkap Ikhsan.
Sekretaris Perkumpulan Binaraga Fitness Indonesia (PBFI) Muna itu berharap, kegiatan sosial seperti saat ini dapat terlaksana pada ramadan tahun depan.
“Kita berdoa dan berharap semua kegiatan sosial ini akan terus terlaksana. Semoga menjadi pahala buat kami millennium semuanya, serta menjadi contoh untuk yang lain berbuat baik serta mencari berkah bulan suci ramadan,” tutur Ikhsan.
Sementara itu, WH (38) Warga Kelurahan Laende, Kecamatan Katobu mengaku paket sembako yang diberikan Alumni Millenium 2000 kepadanya sangat membantu dirinya, suami dan ketiga anaknya.
Discussion about this post