<span style="font-size: 17px;"><strong>PENASULTRA.ID, BAUBAU</strong> - Pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka-Hugua siap memajukan pariwisata jika terpilih pada Pilgub 2024 mendatang.</span> <span style="font-size: 17px;">Hal itu disampaikan Hugua saat mengadakan kampanye terbatas di Kecamatan Betoambari, Kota Baubau, Minggu 13 Oktober 2024. </span> <span style="font-size: 17px;">Hugua mengatakan, sektor pariwisata menjadi salah satu program unggulan yang menjadi prioritas dari paslon nomor 2 itu jika terpilih nanti. </span> <span style="font-size: 17px;">Rencana ASR-Hugua menjadikan sektor pariwisata sebagai salah satu leading sektor pendapatan asli daerah merupakan hal baru karena belum pernah dilakukan oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra sebelumnya. </span> <span style="font-size: 17px;">Keyakinan Hugua untuk menjadikan sektor pariwisata sebagai satu dari leading sektor di Sultra sudah dilakukannya saat menjabat Bupati Wakatobi selama sepuluh tahun atau dua periode. </span> <span style="font-size: 17px;">Sehingga Wakatobi masuk dalam rencana pemerintah pusat untuk menciptakan 10 Bali baru di indonesia. Sementara wilayah Wakatobi hanya 3 persen wilayah daratan dan 97 persen laut.</span> <span style="font-size: 17px;">"Baubau ini merupakan pusat peradaban pada abad ke-15 sehingga menumbuhkan pariwisata di Kota Baubau sangat mudah karena sudah ada referensi sejarah tentang budaya dan adat-istiadatnya," kata Hugua.</span> <span style="font-size: 17px;">Namun, hal itu bisa terwujud ketika masyarakat Baubau juga memberikan dukungannya dan merestui pasangan ASR-Hugua menjadi pemimpin di Sultra. </span> <span style="font-size: 17px;">"Tapi tunggu, nanti ASR-Hugua jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra. Sehingga moment 27 November 2024 nanti, ketika mencoblos Nomor Urut 2, menjadi pembuktian untuk menjadikan Kota Baubau sebagai kota pariwisata," ASR memungkas.</span> <strong><span style="font-size: 17px;">Penulis: Yeni Marinda</span></strong><!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_241014_115146_754.sdocx--> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://www.youtube.com/watch?v=Tfr41J2kdMY
Discussion about this post