PENASULTRA.ID, KENDARI – Barisan Relawan Tangguh (Baret) Prabowo Sulawesi Tenggara (Sultra) terus mematangkan strategi pemenangan pasangan bakal calon presiden (capres) dan bakal calon wakil presiden (cawapres), Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, pasca didaftarkan koalisi partai politik pendukungnya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu, 25 Oktober 2023.
Ketua Baret Prabowo Sultra, Anugrah Anca mengatakan, meski belum melakukan deklarasi, tapi pihaknya sampai saat ini telah melakukan aksi canvassing dan menyambangi masyarakat untuk memperkenalkan sosok Prabowo dan Gibran.
Hal ini dilakukan tak lain untuk memenangkan Prabowo di Sultra seperti pada pemilihan presiden (pilpres) 2019 yang lalu.
“Kemarin secara resmi Prabowo dan Gibran sudah mendaftar di KPU. Dengan selesainya mereka mendaftar, Baret Prabowo Sultra lebih mematangkan lagi terkait rencana strategi dalam rangka membantu mendukung pemenangan Prabowo-Gibran di Sultra,” kata Anca dalam keterangannya, Kamis 26 Oktober 2023.
Anca bilang, saat ini dirinya tengah membahas persiapan sekaligus persetujuan dari Prabowo dan Gibran untuk mendukung deklarasi Baret Prabowo Sultra yang rencananya akan diadakan di Kota Kendari.
Discussion about this post