<strong>PENASULTRA.ID, BALI -</strong> Hari ini, Batik Air (kode penerbangan ID) member of Lion Air Group mengumumkan terbang perdana langsung (tanpa henti) dari Denpasar, Bali, Indonesia melalui Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai (DPS) menuju Sydney melalui Bandar Udara Internasional Sydney Kingsford Smith (SYD) dan Melbourne melalui Bandar Udara Internasional Melbourne (MEL). Peresmian terbang perdana Batik Air yang digelar di Bali ini dihadiri sejumlah pihak. Diantaranya, Handy Heryudhitiawan, General Manager PT Angkasa Pura I Cabang Bali, M. Susanto, Kepala Operasi TNI Angkatan Udara Bali Peguh Lukito, Inspektur Otoritas Bandar Udara Wilayah IV, Bali, AKP Chairil Rahmadhan, Kepala Satuan Intelijen Keamanan Polres Bandar Udara Ngurah Rai, Bali dan A.A. Md. Sri Kartika, Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandar Udara Ngurah Rai, Bali. Tidak hanya itu, Capt. Zwingly Silalahi, Plt Direktur Utama Batik Air, Abdul Rahman Mewar, Direktur Teknik Batik Air Irfan Cahyadiansyah, Kepala Area Operasional Batik Air Wilayah Indonesia Timur, Agus Sudrajat, Kepala Area Operasional Batik Air Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, Daniel Putra Tirta Adi Nugraha, Station Manager Batik Air Bali dan Ni Wayan Karyawati, Plt Area Manager Batik Air Bali dan Nusa Tenggara Barat turut pula menyaksikan acara peresmian tersebut. Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, penerbangan berjadwal (regular flight) Bali-Australia-Bali menggunakan jenis pesawat Boeing 737-800NG (12 kelas bisnis dan 150 kelas ekonomi). Armada ini merupakan generasi modern dan baru yang dikirim dari pabrikan pesawat. "Penerbangan ini juga mendukung kampanye Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) untuk mendongkrak kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) menuju Indonesia. Pada Kamis (05/ 01), terbang perdana Batik Air membawa penumpang dari Sydney ke Bali dengan 138 tamu dan Melbourne ke Bali dengan 140 tamu," beber Danang dalam keterangan persnya, Kamis 5 Januari 2023. Dengan dibukanya penerbangan ini, Wisman berkesempatan “explore” kota-kota tujuan destinasi unggulan domestik di Indonesia. <strong>Berikut kota-kota tujuan destinasi unggulan domestik di Indonesia:</strong> 1. Mandalika, Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat 2. Pulau Komodo, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur 3. Bromo–Tengger–Semeru di Malang dan sekitar, Jawa Timur 4. Candi Borobudur, Jawa Tengah 5. Kepulauan Seribu, Jakarta 6. Tanjung Lesung, Banten 7. Tanjung Kelayang, Tanjung Pandan, Belitung 8. Danau Toba, Silangit, Sumatera Utara 9. Likupang, Manado, Sulawesi Utara 10. Morotai Kepulauan, Maluku Utara 11. Raja Ampat, Papua Barat. <strong>Editor: Ridho Achmed</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/eHu0PWsjy1A
Discussion about this post