Menjawab masalah tersebut, voilatime hadir sebagai bagian dari voila.id, platform multi-brand nomor satu di Indonesia.
Voilatime ditujukan sebagai media komunikasi yang menawarkan ragam produk jam tangan mewah buatan Swiss seperti Franck Muller, Hublot, Rolex dan Patek Philippe.
Head of Marketing and Communication voila.id, Zoey Rasjid mengatakan, lewat voilatime, watch enthusiast akan lebih mudah mendapatkan jam tangan mewah yang telah dikurasi dan dijamin keasliannya. Entah itu sebagai koleksi pribadi atau untuk tujuan investasi.
“Lewat Instagram @voilatime, kami ingin menonjolkan koleksi dari brand andalan Swiss. Tentu semuanya bisa dipesan lewat situs atau aplikasi voila.id serta dicoba langsung di flagship store kami,” kata Zoey melalui rilis persnya, Kamis 13 Oktober 2022.
Menurutnya, kedepan tak menutup kemungkinan voilatime menghadirkan lebih banyak brand ternama. Meski Swiss masih menjadi markas berbagai brand jam tangan mewah, banyak merek lain di luar negara tersebut yang menyajikan koleksi berkualitas terdepan.
Discussion about this post