<strong>PENASULTRA.ID, KONAWE UTARA -</strong> Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe Utara (Konut) melakukan Penandatanganan Kinerja (PK) bersama pejabat eselon II dan III, di Aula Anawai Ngguluri, Kamis 27 Januari 2022. PK itu dilakukan berdasarkan peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Birokrasi (Menpan-RB) nomor 53 tahun 2014 tentang petunjuk teknis perjanjian kinerja, pelaporan kinerja dan tata cara review atau laporan kinerja instansi pemerintah lingkup Pemda Konut. Dokumen penandatanganan PK tersebut berisi perjanjian masing-masing Kepala Dinas dan Bagian untuk mewujudkan target kinerja yang sesuai dengan program kerja. Sekretaris Daerah (Sekda) Konut Kasim Pagala mengatakan, penandatanganan perjanjian kinerja itu sebagai bentuk tanggung jawab kinerja yang akan dilaksanakan selama setahun ke depan. Perjanjian tersebut, tambah dia, dapat menciptakan tolak ukur kinerja sebagai dasar evaluasi kinerja aparatur. Sehingga semuanya dalam satu komando untuk bisa menjalankan program-program Bupati Konut memajukan daerah. <blockquote class="twitter-tweet"> <p dir="ltr" lang="in">DD 2022 di Muna Berkurang Rp14 Miliar <a href="https://t.co/DQNC73DU35">https://t.co/DQNC73DU35</a></p> — Penasultra.id (@penasultra_id) <a href="https://twitter.com/penasultra_id/status/1486642869737766913?ref_src=twsrc%5Etfw">January 27, 2022</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script> "Untuk mencapai suatu kinerja yang telah ditetapkan dalam satu tahun kedepan, tentu harus melakukan berbagai langkah dan segala inovasi sudah ditetapkan," ujar Kasim. Lebih lanjut Kasim Pagala mengatakan, dalam menjalankan segala tugas yang telah diberikan adalah loyalitas antara bawahan dan pimpinan yang harus diutamakan. “Semangat kerja dan etos kerja yang harus dipertahankan dan ditingkatkan untuk mencapai kinerja secara bersama,” ujarnya. Menurut dia, pemerintah daerah adalah organisasi besar didalamnya ada sub sistem organisasi salah satunya adalah Sekretariat Daerah. "Nah dalam organisasi harus ada manajemen, koordinasi, komunikasi, hubungan baik, dan silaturahmi,” ungkapnya. <strong>Penulis : Iwan Charisman</strong> <strong>Editor: Basisa</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://www.youtube.com/watch?v=oPZj98jH0KQ
Discussion about this post