“Sehari berita yang dihasilkan rata-rata 5 rilis,” urai Dadi.
Annisa Halimatusyadiah, salah satu redaktur Majalah ‘Sahabat Keluarga’ dari Direktorat KIE BKKBN ikut menambahkan. Kata dia, penyusunan majalah digital ini juga melibatkan kreatifitas teman-teman di Media Center BKKBN Provinsi seluruh Indonesia dan menjadi tambahan semangat untuk kita semakin kreatif dan inovatif menyajikan informasi bagi publik, yang beradaptasi dengan era digital kekinian.
Takjubnya, Majalah Sahabat Keluarga digital yang dilombakan dan meraih silver winner tersebut merupakan edisi pertama dan kedua yang baru saja rilis pada Agustus dan September 2023.
“Lewat kanal digital inilah Majalah Sahabat Keluarga dapat lebih mudah diakses, dan semoga menjadi barometer informasi Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana yang terpercaya di masyarakat luas,” harap Annisa.
Hal senada juga disampaikan Founder sekaligus CEO Anugerah Humas Indonesia, Asmono Wikan. Ia mengharapkan kompetisi ini dapat mendorong terciptanya humas yang strategis dan kontributif bagi reputasi positif segenap institusi publik dan perusahaan milik negara/daerah.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post