Sebut saja Desa Wisata Boon Pring yang masuk dalam daftar 50 desa wisata terbaik ADWI 2021. Pendapatannya sekarang mencapai Rp5 miliar/tahun.
“Karenanya Insya Allah perekonomian bangkit dengan adanya desa wisata ini,” kata Sanusi optimis.
Sementara, perwakilan Astra, Agung menyatakan pihaknya siap mendukung Kemenparekraf dalam menghadirkan program pelatihan dan pendampingan bagi masyarakat di Desa Wisata Bowele melalui Kampung Bersih Astra.
“Mudah-mudahan dengan adanya Kampung Bersih Astra yang ada di Malang Selatan ini, kami bisa terus berkontribusi terhadap desa-desa wisata,” katanya.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Desa Wisata Bowele Malang, wisatawan dapat mengakses laman website https://jadesta.kemenparekraf.go.id atau melalui media sosial resmi dewibowelekabmalang.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post