<strong>PENASULTRA.ID, KENDARI</strong> - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengadakan monitoring evaluasi Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) se-Sultra. Kegiatan yang bertujuan untuk melakukan pembinaan dan evaluasi dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan BPJamsostek kepada peserta ini dilaksanakan di salah satu hotel di Kendari Jumat 17 Desember 2021. Kepala BPJamsostek Sultra, Minarni Lukman mengatakan, monitoring dan evaluasi ini merupakan sarana peningkatan kerjasama, penguatan kembali pengetahuan tentang manfaat BPJamsostek serta sarana evaluasi pelaksanaan perawatan dan pasca perawatan. “Ini bertujuan agar peserta yang mengalami resiko kerja mendapatkan pelayanan yang cepat, mudah dan berkualitas,” kata Minarni melalui rilis persnya, Jumat 17 Desember 2021. <blockquote class="twitter-tweet"> <p dir="ltr" lang="in">Greysia Poli/Apriyani Rahayu Raih Golden Award Siwo PWI 2021 <a href="https://t.co/orhgk3XDIK">https://t.co/orhgk3XDIK</a></p> — Penasultra.id (@penasultra_id) <a href="https://twitter.com/penasultra_id/status/1471736870879039490?ref_src=twsrc%5Etfw">December 17, 2021</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script> Menurutnya, kegiatan ini turut dihadiri 28 perwakilan dari rumah sakit umum daerah dan swasta yang ada di 17 kabupaten kota yang ada di Sultra. "Sebab, peran rumah sakit umum daerah dan swasta sangat penting, karena kualitas layanan yang diberikan oleh provider akan menggambarkan kualitas layanan BPJamsostek," ujar wanita yang akrab disapa Min. Ia mengatakan, hingga Desember 2021, PLKK se Sultra telah melayani 136 kasus, dengan total biaya yang dikeluarkan adalah sebesar Rp2 miliar. “Harapan kami dari pertemuan ini adalah terjadi peningkatan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik, prima dan berkualitas bagi seluruh peserta BPJamsostek, khususnya yang ada di Sultra,” Minarni memungkasi. <strong>Penulis: Yeni Marinda</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/-SLY-qSzjtU
Discussion about this post