<strong>PENASULTRA.ID, BUTON TENGAH</strong> - Bupati Buton Tengah (Buteng), H. Samahuddin meresmikan penggunaan pasar kabupaten yang terletak di Desa Teluk Lasongko, Kecamatan Lakudo, Senin, 22 Februari 2021. Bangunan pasar yang dikerjakan sejak 2018 tersebut memiliki 142 kios dan 490 los. Tiap bloknya diberi nama Pasar Rakyat Lakudo 1, 2, dan 3. Dengan hadirnya pasar sentral kabupaten yang sudah siap ditempati dan digunakan para pedagang ini, kata Samahuddin hal itu tak terlepas dari komitmen dirinya untuk membangun Buton Tengah kearah yang lebih baik. Menurutnya, untuk mendatangkan pasar ini, bukanlah perkarah mudah. Dibutuhkan kegesitan bupati dan Kadisnya agar tercapai. "Tidak bisa kita hanya duduk menunggu apa yang mau ditanda tangani, apa lagi tidur-tiduran hanya menunggu gaji. Ini anggaran dari pusat tidak akan datang begitu saja," tutur pria yang karib disapa La Ramo itu. <blockquote class="twitter-tweet"> <p dir="ltr" lang="in">Pemuda Indonesia Bulat Dukung Amran Sulaiman di Pilpres 2024 <a href="https://t.co/1M7KtF735T">https://t.co/1M7KtF735T</a></p> — Penasultra.id (@penasultra_id) <a href="https://twitter.com/penasultra_id/status/1477793796083564545?ref_src=twsrc%5Etfw">January 3, 2022</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script> "Makanya sejak 2018, Kadisnya masih Pak Asrarudin mencari dan membawa program itu ke pusat, dan Alhamdulillah saat ini sudah bisa kita gunakan," tambahnya. Di tempat yang sama, Kepala Dinas (Kadis) Perindustrian dan Perdagangan (Perindag), Usman Mbolosi menuturkan pembangunan pasar di atas lahan seluas 4,9 hektar ini dilakukan secara bertahap dengan menelan anggaran nyaris Rp20 miliar. "Jadi ini bangun secara bertahap sejak 2018, keseluruhan menelan anggaran Rp19,850 miliar," urainya. Usman berharap dengan hadirnya pasar kabupaten ini mampu mendongrak perekonomian Buteng. "Seperti yang kita lihat di sekitar masih dipenuhi hutan, tapi 5 sampai 10 tahun kedepan ini akan menjadi pusat ekonomi daerah, karena lokasi di jantung ibu Kota Buteng Labangkari," tukasnya. <strong>Penulis: Amrin Lamena</strong> <strong>Editor: Irwan</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/6_L82qd4OT8
Discussion about this post