Pria yang akrab disapa Ayi ini menjelaskan, kunjungan kerja (Kunker) RI 1 ke Sultra kali ini bakal mendatangi Kota Baubau, Kabupaten Buton dan Kabupaten Buton Selatan (Busel).
Ayi menambahkan dalam kunjungan kerja kali ini, Presiden Jokowi akan menyapa masyarakat sekaligus akan memberikan bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM) dan bantuan sosial lainnya.
Presiden dalam kunjungannya kali ini didampingi oleh Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziah, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
“Kunjungan Presiden di tiga kabupaten itu, semua agenda yang sama yaitu penyerahan bantuan dan memantau proses penyaluran bantuan sosial digelontorkan oleh pemerintah,” ujar dia.
Discussion about this post