PENASULTRA.ID, TANGERANG – Pimpinan Direktorat Zakat dan Wakaf Daarul Quran Ustaz Muhammad Anwar Sani menyambut baik ajakan kerja sama dari UNHCR Indonesia.
Ustaz Anwar mengungkapkan hal tersebut ketika Laznas PPPA Daarul Quran menerima kunjungan Muhammad Thoriq Helmi yang merupakan Associate PPH Officer (Islamic Phillanthropy) United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) di Indonesia pada Selasa 6 September 2023.
Dalam pertemuan itu turut dihadiri pula Pimpinan Direktorat Ekonomi Daarul Quran Ustaz Tarmizi As Shidiq, Direktur Marketing dan Komunikasi Laznas PPPA Daarul Quran Dwi Kartika Ningsih, Direktur Operasional Laznas PPPA Daarul Quran Abdul Sidik, dan jajaran manajemen lainnya.
“Insya Allah Daarul Quran akan mendukung segala niat baik untuk kebermanfaatan umat,” ujar Ustaz Anwar.
Discussion about this post