Dilanjutkan di Pulau Mandike, Pulau Santigi, dan Pulau Tiga, warga menginginkan penataan pemukiman, pembangunan tanggul, jalan daratan, serta jembatan titian.
“Kami masyarakat akan mendukung perjuangan bapak sebagai calon bupati dan wakil bupati, akan tetapi kami juga ingin meminta penataan pembangunan, termasuk tanggul dan tempat sandaran perahu jika,” ujar Ardi, salah seorang warga Pulau Mandike.
Menanggapi hal itu, La Ode Darwin berkomitmen untuk menyetarakan pembangunan wilayah daratan dan kepulauan.
“Kami berjanji jika perjuangan ini maksimal, maka kami akan mengatasi permasalahan seperti penataan pemukiman, pembuatan jalan paving blok, pembangunan jembatan, pembangunan pembangkit listrik tenaga surya dan penyediaan sumber air bersih,” kata Darwin
Discussion about this post