Tidak hanya tomas dan pemuda saja yang memberikan dukungan moril, tetapi ibu-ibu majelis taklim juga turut berkontribusi untuk siap mengantarkan Anwar ke gedung parlemen Kota Kendari.
Seperti yang dikemukakan oleh Ketua Majelis Taklim Istighfar, Rosmawati. Wanita berhijab itu bahkan menyebut bahwa Anwar di mata masyarakat adalah sosok yang baik dan peduli terhadap sesama.
“Orangnya baik dan suka terlibat dalam kegiatan masyarakat termasuk kegiatan ibu-ibu majelis taklim seperti ini,” ujar Rosmawati usai acara yasinan dan arisan majelis taklim di Jalan Jambu Mente tadi malam.
Dengan adanya dukungan mayoritas dari para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, pemuda dan juga ibu-ibu, Anwar makin optimis menatap Pemilu 2024 yang sebentar lagi bakal dihelat. Bagi mantan Ketua RW 05 Kelurahan Anggoeya itu, amanah suara yang dititipkan kepadanya akan terus menjadi pemantik positif untuk menjawab semua keresahan masyarakat khususnya di Dapil III.
“Insya Allah amanah ini saya akan pegang teguh. Itu komitmen saya dan saya siap mewakafkan diri untuk masyarakat,” pungkas Anwar.
Profil Singkat:
Nama lengkap: Anwar
Tempat tanggal lahir: Kendari, 26 April 1978
Agama: Islam
Alamat: Jalan Jambu Mente, Kelurahan Anggoeya, Kecamatan Poasia, Kota Kendari
Discussion about this post