PENASULTRA.ID, KENDARI – Pendapatan sopir (driver) angkutan kota (Angkot ) trayek Mandonga-Puuwatu, Kota Kendari, mengalami penurunan drastis. Ini dirasakan sejak adanya pandemi Covid-19.
Hal tersebut terungkap, saat relawan Aku Sahabat Rakyat (ASR) Kota Kendari berdialog dengan driver angkot disalah satu rumah yang terletak di Jalan R. Suprapto, Kelurahan Mandonga, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari pada, Jumat 8 Oktober 2021.
Nasrullah (54) salah seorang sopir angkot mengatakan, sebelum terjadi pandemi Covid-19, pendapatan sopir antara Rp 200 ribu sampai Rp 300 ribu per hari.
Namun setelah pandemi, pendapatan sangat terasa sekali penurunannya.
“Paling banyak kami dapat Rp 150 ribu per hari,” ungkap Nasrullah.
Kehadiran relawan ASR di Jalan R Suprapto, selain mendengarkan keluh kesah para sopir angkot, sekaligus memperkenalkan sosok Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka sebagai calon gubernur Sultra periode 2024-2029.
Page 1 of 3
Discussion about this post