PENASULTRA.ID, JAKARTA – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) meraih penghargaan sebagai The Best State Institution in Social Welfare Enhancement dalam ajang iNews Maker Awards 2022.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Menparekraf Sandiaga Uno di Jakarta Concert Hall, Inews Tower, Jakarta, Kamis 30 Juni 2022.
Kemenparekraf meraih penghargaan ajang iNews Maker Awards 2022 lantaran dinilai mampu beradaptasi dan memberikan strategi-strategi inovasi dalam penanganan pandemi.
“Penghargaan ini saya dedikasikan untuk 34 juta masyarakat Indonesia di sektor parekraf. Insyaallah kita akan segera pulih dan mampu bangkit menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja seluas-luasnya,” kata Sandiaga.
iNews Maker Awards 2022 menganugerahkan insan ataupun lembaga swasta dan pemerintah yang telah berperan aktif dengan memberikan kontribusi positif untuk masyarakat Indonesia terkhusus dalam misi meningkatkan kembali perekonomian saat pandemi.
“Sebagai institusi kami dinilai memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan sosial bagi masyarakat terutama 34 juta masyarakat di sektor parekraf yang terdampak pandemi. Kemenparekraf merasa ikut dalam tugas besar diberikan Presiden Jokowi untuk menangani pandemi dan dampak Social Welfare,” ungkap Sandiaga.
Discussion about this post