PENASULTRA.ID, KENDARI – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan penyerahan secara simbolis bantuan hewan kurban kepada sejumlah stakeholder penerima untuk kemudian diserahkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kakanwil Kemenag Sultra, H. Zainal Mustamin mengatakan data kurban dari keluarga besar Kemenag Sultra yang masuk sebanyak 1034 dengan rincian sapi sebanyak 923 dan kambing 111.
“Kami lakukan penyerahan secara simbolis hewan kurban kepada beberapa stakeholder penerima yaitu Ponpes, organsiasi keagamaan, dan OKP salah satunya GP Ansor,” kata Zainal Mustamin, Jumat 8 Juli 2022.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sultra Pendais Haq menyampaikan terimakasih kepada Kanwil Kemenag Sultra yang telah mendapat kepercayaan sebagai salah satu OKP penerima kurban untuk kemudian diserahkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Setelah hewan kurban itu di sembelih, kemudian kami akan distribusi daging kurban tersebut kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkan dan belum pernah mendapat pembagian daging kurban,” kata Dais sapaan akrab Pendais Haq.
Tambah Dais, pihaknya sudah memiliki data awal siapa saja yang berhak mendapatkan daging kurban itu. Supaya betul-betul tepat sasaran.
Discussion about this post