PENASULTRA.ID, KENDARI – Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Sulawesi Tenggara (Sultra) turut berpartisipasi dalam pagelaran Asean Tourism Forum (ATF) di Yogyakarta pada 2 hingga 5 Februari 2023.
Kegiatan ini dikemas dalam bentuk pameran pariwisata Indonesia dan usaha mikro kecil menengah (UMKM), ekonomi kreatif serta festival kuliner.
Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Presiden Ma’rif Amin dengan didampingi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.
Dispar Sultra ambil bagian dengan menghadirkan pameran wisata alam dengan tema “Adventuring in Southeast Sulawesi”.
Setidaknya enam perusahaan perjalanan wisata dihadirkan untuk menawarkan berbagai jenis wisata petualangan dan perjalanan ke destinasi-destinasi wisata unggulan yang ada di Sultra, seperti menyelam, mendaki, bertualang dan eksplorasi.
“Ini merupakan bagian dari upaya dispar mendorong peningkatan kunjungan wisatawan ke Sultra, baik domestik maupun mancanegara,” kata Kepala Dinas Pariwisata Sultra Belli Tombili melalui rilis persnya, Minggu 5 Februari 2023.
Menurutnya, upaya promosi yang dilakukan Dispar Sultra merupakan bagian dari program nasional dalam bentuk Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).
Discussion about this post