<strong>PENASULTRA.ID, KOLAKA TIMUR -</strong> Tim dosen Pertanian Universitas Halu Oleo (UHO) melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) di Desa Mondoke, Kecamatan Lambandia, Kabupaten Kolaka (Koltim). Adapun tim pelaksana Hartina Batoa, Laode Afa dan Putu Arimbawa. Kegiatan bertemakan Program kemitraan masyarakat kelompok tani dalam peningkatan produksi padi sawah organik itu merupakan hibah pengabdian dari Ditrektorat Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Ditjen Dikti). Ketua Tim Pengabdian, Hartina Batoa mengatakan kegiatan PKM itu dilaksanakan selama satu tahun mulai pada bulan Maret 2021. Kegiatan pelatihan meliputi pelatihan pembuatan pupuk super bokasi dan pupuk cair organik, pelatihan budidaya padi sawah oganik dan pelatihan menajemen kelompok. Pelatihan pembuatan pupuk super bokasi dan pupuk cair menggunakan bahan baku dari kotoran ternak sapi dari peternakan yang dikelola oleh kelompok. <blockquote class="twitter-tweet"> <p dir="ltr" lang="in">Road Show Daring, Masyarakat Sultra Curhat ke Gus Muhaimin <a href="https://t.co/uqEfFEC3FI">https://t.co/uqEfFEC3FI</a></p> — Penasultra.id (@penasultra_id) <a href="https://twitter.com/penasultra_id/status/1428648565178519555?ref_src=twsrc%5Etfw">August 20, 2021</a></blockquote> <script async src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script> "Untuk pelatihan teknik budidaya padi sawah organik yang diperkenalkan adalah metode SRI (system of rice intensification). Penguatan kelompok dilakukan dengan perbaikan manajemen kelompok dan pengadaan peralatan kelompok meliputi pengadaan alat tes hara tanah, alat semprot (sprayer) dan pengadaan alat pengolah tanah sawah," kata Hartina belum lama ini. Dikatakannya, kegiatan PKM tersebut melibatkan pemerintah daerah (Pemda) kabupaten Koltim, Bank Indonesia, penyuluh pertanian dan praktisi yang berkolaborasi dalam mendampingi petani untuk pengembangan padi organik. "Kegiatan yang belum terlaksana yaitu kegiatan perbaikan kemasan produk padi organik (beras sehat) dan sertifikasi produk petani mitra," tandasnya. <strong>Penulis: Fadli</strong> <strong>Editor: Basisa</strong>
Discussion about this post