“Manuver Ketua DPC Partai Demokrat Wakatobi dalam mendukung KLB tidak sedikit pun melibatkan pengurus partai, sehingga secara kelembagaan Partai Demokrat Wakatobi tetap solid mendukung AHY,” ungkap Mahaludin.
Sementara itu, La Moane Sabara saat dimintai klarifikasi mengatakan, hingga saat ini ia belum menerima SK pergantian dari Ketua DPD Demokrat Sultra yang berwewenang mengusulkan pergantian pimpinan sebagaimana disebutkan dalam AD/ ART.
“Yang pasti sesuai AD/ART partai kalau ada ketua DPC yg akan di ganti maka prosesnya dipanggil terlebih dahulu oleh OKK partai untuk klarifikasi. Kemudian diputuskan melalui Mahkamah Partai. Nah sampai sekarang belum dapat undangan untuk klarifikasi. Dan kalaupun sudah ada SK pergantian itu artinya prosesnya gak sesuai mekanisme,” terang La Moane.
Soal mendukung KLB yang dimenangkan Moeldoko, Moane Sabara enggan memberi komentarnya.
Discussion about this post