<strong>PENASULTRA.ID, KENDARI -</strong> Pemerintah kota (Pemkot) Kendari dan Yayasan Rumpun Perempuan Sultra melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) di salah satu hotel di Kota Kendari, Selasa 5 Juli 2022. MoU itu sebagai tindak lanjut koordinasi lintas OPD terkait kerjasama Kemitraan Australia-Indonesia menuju masyarakat inklusi. Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir mengatakan, tugas pemerintah untuk melayani masyarakat tidak akan bisa dikerjakan hanya mengandalkan kemampuan dan kapasitas yang dimiliki pemerintah saja. "Ketika ada pihak, lembaga atau institusi manapun yang bisa bekerjasama dengan kita maka harus dilakukan karena untuk kebaikan kita juga," kata Sulkarnain. Sulkarnain mengungkapkan, itu langkah awal. Semoga ini bisa terus berkelanjutan dan memberikan implementasi secara nyata. "Saya harap kepada dinas terkait yang memiliki program dan fungsi untuk melayani masyarakat harus lebih diseriusi," tambah dia. Sementara itu, Ketua Yayasan Rumpun Perempuan Sultra Sitti Zahara menjelaskan, program itu secara garis besar telah mendukung program nasional. "Saya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kota (Pemkot) Kendari mendukung program inklusi Kota Kendari sehingga penandatanganan MoU bisa dilaksanakan," ungkap Zahara. <strong>Editor: Basisa</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/lA_GXcG7E3k
Discussion about this post