“PDI Perjuangan masih menjadi partai politik teratas. Hal ini merupakan potret pengukuhan PDIP sebagai partai pemenang Pemilu 2019 yang masih kuat tertanam dalam memori publik,” kata Bagus dalam rilis yang diterima penasultra.id, Sabtu 22 Mei 2021.
“Sementara itu, Partai Gerindra menempati posisi kedua tapi ditempel secara tipis oleh kemunculan Partai Demokrat, yang menembus tiga besar partai politik teratas. Naiknya pamor Partai Demokrat di survei diduga tidak lepas dari penetrasi pemberitaan terkait dinamika internal Partai Demokrat, khususnya munculnya kongres luar biasa yang meramaikan perbincangan di publik,” sambungnya.
View this post on Instagram
Discussion about this post