1. Haafi (Guru Ahli Madya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)
2. Sahrir (Sekretariat DPRD Sultra)
3. Syukman Syah (Biro Umum Setda Sultra)
4. Wa Ode Kiana Fardiah (Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Oputa Yi Koo Sultra)
5. Raden Putri (UPTD Balai Lapkes Dinas Kesehatan Sultra)
6. Sahara (Dinas Koperasi dan UMKM Sultra).
Dalam amanatnya, Sekda Sultra yang membacakan pidato Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto memberikan apresiasi kepada seluruh anggota Korpri atas dedikasi dan loyalitasnya selama lebih dari lima dekade.
Dengan tema “Korpri untuk Indonesia,” Presiden Prabowo mendorong transformasi Korpri menjadi Korps Pegawai ASN Republik Indonesia, sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara.
“ASN harus tetap menjaga netralitas, menjunjung tinggi profesionalisme, serta menjadi motor penggerak perubahan demi mendukung program-program pemerintah yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat,” tegas Asrun Lio membacakan pidato Prabowo.
Presiden juga menyampaikan tujuh pesan strategis untuk anggota Korpri, mulai dari memperkuat solidaritas, mendorong inovasi, hingga mendukung transisi energi terbarukan dan program pengentasan kemiskinan.
Peringatan HUT Korpri ke-53 di Sultra kali ini diperingati dengan pelaksanaan upacara bendera di Halaman Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara.
Discussion about this post