Kedepan, tambah CEO beberapa IUP ini, secara reguler Kadin Sultra akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah serta menjadikan Kadin kabupaten kota sebagai lumbung informasi dunia usaha dan mitra strategis pemerintah daerah.
“Kadin ini anak kandung pemerintah, tidak boleh menjaga jarak dengan kekuasaan. Misalnya pada tingkat tertentu, idealnya setiap kunjungan kepala daerah ke luar negeri, wajib mengikutsertakan perwakilan Kadin selaku organisasi penting dunia usaha,” jelas Fajar.
“Karena Kadin secara kelembagaan berjejaring dengan Kadin di seluruh dunia. Bersama-sama pemerintah daerah mempromosikan potensi investasi di daerah. Seperti Presiden Jokowi ketika menghadiri forum ekonomi multilateral pasti menyertakan perwakilan Kadin Pusat,” tutupnya.
Penulis: Yeni Marinda
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post