<strong>PENASULTRA.ID, TERNATE</strong> - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Kantor Wilayah (Kanwil) Sulawesi Maluku (Sulama) kembali mengadakan media gathering. Kali ini gathering dengan tema "Tingkatkan Benefit Relationship BPJamsostek dengan Masyarakat melalui Media" tersebut dilaksanakan di Ternate, Maluku Utara (Malut) pada 12 hingga 14 Desember 2021. Asisten Deputi Bidang Umum dan Sumber Daya Manusia (SDM) BPJamsostek Kanwil Sulama, Muminati mengatakan, media gathering ini sebagai ajang untuk mempererat hubungan silaturahmi antara jurnalis maupun dengan seluruh kantor cabang di wilayah Sulawesi dan Maluku. “Harapan kami semoga terus terjalin hubungan silaturahmi antara BPJamsostek dengan media,” kata Muminati, Minggu 12 Desember 2021. Sementara itu, Deputi Direktur (Depdir) Wilayah BPJamsostek Sulawesi Maluku, Arief Budiarto mengatakan, selain menjalin silaturahmi, kegiatan ini juga sebagai wadah untuk mempublikasikan manfaat program BPJamsostek kepada masyakarat luas, khususnya di wilayah Sulawesi Maluku. “Ini sebagai apresiasi kami atas kerja samanya selama ini dalam hal pemberitaan mengenai manfaat perlindungan program BPJamsostek kepada masyarakat, khususnya peserta tenaga kerja,” ujar Arief. Dalam media gathering ini, media diajak mengeksplore beberapa tempat wisata di Ternate pada Senin 13 Desember 2021. Beberapa destinasi yang dikunjungi diantaranya Wisata Batu Angus, Pantai Sulamadaha, Benteng Tolukko dan Cengkeh Afo dan Pantai Jikomalamo. <strong>Penulis: Yeni Marinda</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/XK3ghf__Mfo
Discussion about this post