<strong>PENASULTRA.ID, KENDARI -</strong> Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi menghadiri acara Ramah Tamah dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Sultra ke 58 Tahun 2022 di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur, Rabu 27 April 2022. Hadir pada acara tersebut Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Abdurrahman Shaleh, Pj. Sekda Asrun Lio, unsur Forkopimda, para kepala OPD lingkup pemprov, dan pimpinan lembaga vertikal baik sipil maupun TNI/Polri. Gubernur Sultra Ali Mazi menyampaikan terima kasih serta memberi apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak atas segala bentuk partisipasi dan dukungan dalam menyukseskan penyelenggaraan kegiatan upacara peringatan HUT Sultra ke 58. "Saya berharap kegiatan upacara peringatan HUT ke 58 Provinsi Sultra yang telah kita laksanakan hari ini, menjadi momentum untuk mengingatkan kita selaku generasi pelanjut pembangunan di daerah ini terhadap jasa-jasa para pendahulu, telah bekerja keras dan mendedikasikan dirinya untuk lahir, tumbuh, maju dan terus berkembangnya daerah Sultra," kata Ali Mazi. Ali Mazi menyebut ini menjadi momentum penguat komitmen, peningkatan motivasi, dan pelecut semangat kerja semua elemen dalam mendorong percepatan pembangunan daerah. Termasuk penyemangat untuk terus bersatu dalam memajukan suku, adat istiadat, budaya dan agama. Termasuk semangat bersinergi dalam mengoptimalisasi pengelolaan sumber daya yang dimiliki melalui langkah bijak, cerdas, produktif, dan bertanggung jawab. "Semuanya itu demi menjadikan Sultra yang aman, damai dan kondusif. Sehingga terus maju dan berkembang serta berdaya saing dalam segala aspek pembangunan komprehensif," ujar Ali Mazi. <strong>Editor: Basisa</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://www.youtube.com/watch?v=XPTfDD4NCEg
Discussion about this post