<strong><a href="http://penasultra.id/" target="_blank" rel="noopener noreferrer" data-saferedirecturl="https://www.google.com/url?q=http://PENASULTRA.ID&source=gmail&ust=1615953026509000&usg=AFQjCNEJj3m2dMSs6GtXd3fdcNgQWdL-dA">PENASULTRA.ID</a>, KONAWE UTARA</strong> – Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) resmi mengusung pasangan Raup-Iskandar Zulkarnain Mekuo pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Konawe Utara (Konut) 2020. Hal tersebut ditandai dengan adanya formulir B1-KWK Partai Hanura yang akan diberikan ke pasangan tersebut. “Saya baru tiba dari Jakarta. Alhamdulillah saya bawa B1-KWK dari Hanura untuk pasangan Raup-Iskandar,” kata Samir, Ketua DPC Hanura melalui rilis persnya, Jumat 4 September 2020. Menurutnya, adanya formulir B1-KWK dari Partai Hanura maka pasangan Raup-Iskandar kini telah mengantongi berkas dukungan yang dibutuhkan ketika pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Konut. “Semua sudah lengkap. Mulai dari SK DPP, DPD maupun DPC. Nanti ketua DPD Hanura, Wa Ode Nurhayati juga akan turun ambil peran dalam memenangkan pasangan NKRI,” ujar Samir. Dengan resminya Hanura mengusung pasangan Raup-Iskandar, katanya, ia meminta seluruh kader dan simpatisan partai besutan Oesman Sapta Odang ini bekerja ekstra memenangkan pasangan Raup-Iskandar di Pilkada Konut pada 9 Desember 2020 mendatang. “Tidak boleh ada kader yang mengabaikan perintah partai. Seluruh pengurus mulai dari DPC, PAC, pengurus ranting dan simpatisan yang ada di Konut harus gas full memenangkan NKRI,” tutup Samir. <strong>Penulis: Iwan Charisman</strong> <strong>Editor: Yeni Marinda</strong> <strong>Jangan lewatkan video terbaru:</strong> https://youtu.be/yyE0ty3KUU8
Discussion about this post