“Kami bangga atas menjadi bagian dari pelaksanaan HPN. Karena itu kami siap untuk memfasilitasi dan mensukseskan kegiatan dimaksud,” ujarnya.
Direktur SJI Ahmed Kurnia mengatakan, seminar nasional dan literasi media serta pelatihan jurnalis di Kampus IAIN Kendari akan menjadi pusat episentrum kegiatan yang akan diikuti seribuan peserta dari empat kota berbeda. Yakni Kota Kendari, Jakarta, Yogyakarta dan Kota Solo melalui daring dan luring.
“Kami juga meminta minimal 100 peserta untuk mengikuti seminar dan pelatihan jurnalis dari kalangan wartawan, mahasiswa dan umum,” ungkapnya.
Perwakilan Telkom Kendari Ananda Farida mengaku, siap mensuport dan mensukseskan pelaksanaan kegiatan HPN di Kota Kendari, baik itu di IAIN maupun disejumlah titik kegiatan.
“Kami dari pihak Telkom Kendari dengan kesedian SDM dan fasilitas informasi teknologi dan kelengkapan siap mensuport kegiatan HPN, khususnya seminar nasional di IAIN,” jelasnya.
Discussion about this post