PENASULTRA.ID, GAZA - Pihak militer Israel, pada Rabu 20 Desember 2023 mengatakan mereka telah menemukan “jaringan terowongan yang luas” di bawah Kota Gaza. Mereka mengklaim terowongan tersebut telah digunakan Hamas. Mereka mengatakan telah menemukan posisi komando dan kontrol, ruang-ruang rapat dan apartemen persembunyian bagi para pemimpin paling senior Hamas, termasuk Yahya Sinwar dan Ismail Haniyeh. Peter Lerner, juru bicara militer Israel, menyatakan bahwa ruangan-ruangan itu berada 20 meter di bawah tanah, dilengkapi lift, tangga, saluran air dan listrik terpisah. Di dalam ruang-ruang itu terdapat air, makanan, senjata, dan peralatan komunikasi untuk masa tinggal yang lama. Dia mengatakan salah satu ruang itu adalah “aula bawah tanah” yang lebarnya 150 meter. Militer menunjukkan rekaman video struktur bawah tanah, termasuk terowongan, dinding-dinding beton, pintu pelindung, sistem ventilasi, kamera pemantau, peralatan elektronik, dan tangga untuk akses ke terowongan tersebut. Sumber: voaindonesiaEditor: Ridho Achmed Jangan lewatkan video populer: https://youtu.be/7IVGIZoAQa0?si=XK0rWq5umdjVqrK3
Discussion about this post