Olehnya itu, mantan aktivis PRD Sultra itu kembali mengingatkan Pemda Morowali agar tidak gegabah mengambil sikap. Harus tetap tegas bertindak kepada siapapun yang mencoba mengobok-obok wilayah administrasi Morowali.
“Jangan dibiarkan beraktivitas kalau izinnya belum lengkap. Karena itu sama saja kita membiarkan kegiatan-kegiatan ilegal merajalela di daerah ini. Dan kami sebagai bagian dari komponen masyarakat Morowali, akan mendukung setiap tindakan tegas dari Pemda terkait masalah seperti ini,” pungkas Ikhsan Arisandhy.
Sementara itu, hingga berita ini naik tayang pihak PT KDI belum ada yang dapat dikonfirmasi.
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post