<strong>PENASULTRA.ID, BAUBAU</strong> - Bulan suci Ramadan merupakan momen bagi para umat Muslim untuk melaksanakan ibadah dan mendapatkan pahala selama sebulan penuh. Olehnya itu, dibutuhkan kenyamanan dalam melaksanakan ibadah selama Ramadan. Guna menjamin kenyamanan itu, jajaran Polres Baubau menggelar operasi kewilayahan penyakit masyarakat (pekat) Anoa 2022 dengan sasaran minuman keras (miras), narkoba, judi, praktik prostitusi, petasan, premanisme dan kejahatan jalanan lainnya. Kapolres Baubau AKBP Erwin Pratomo mengatakan operasi pekat tersebut dilaksanakan selama 15 hari sejak 1-15 April 2022. Agar masyarakat nyaman dalam melaksanakan ibadah selama bulan suci Ramadan, pihaknya membentuk tim patroli mobile. "Walaupun nanti setelah selesai pelaksanaan operasi pekat kami tetap konsisten untuk menciptakan rasa aman dan damai yang beritegritas selama bulan suci Ramadan sampai pelaksanaan perayaan Idul Fitri 1443 H/2022 M," tutur Kapolres saat menggelar konferensi pers di aula Rupatama Polres Baubau, Selasa 5 April 2022. Selama empat hari operasi digelar, Polres Baubau berhasil mengungkap sejumlah kasus yang cukup meresahkan warga. Di antaranya, judi togel/judi kartu joker, miras, serta pencurian dan pemberatan (curat). Terhadap kasus tersebut, AKBP Erwin mengatakan pihaknya telah mengamankan para tersangka beserta barang buktinya. <strong>Penulis: Rusman</strong> <strong>Editor: Ridho Achmed</strong> <strong>Jangan lewatkan video populer:</strong> https://youtu.be/d0iwB7RETeA
Discussion about this post