Ia berjanji, jika terpilih pabrik gula akan segera terbangun di Butur. Nantinya butuh karyawan dua puluh ribu tenaga kerja. Ia juga rela jika masyarakat pergi merantau di negeri orang. Tapi harus menjadi tuan rumah di daerah sendiri.
“Peningkatan kualitas lapangan pekerjaan, pendidikan harus terdepan. Namun kesehatan harus di nomor satukan. Begitu juga lapangan kerja harus tercipta,” tandasnya.
Untuk diketahui deklarasi pasangan RIDA dihadiri Ketua DPW Partai PAN Sultra Abdurahmam Saleh, DPP Bappilu Golkar Sucianti Suaib Saenong, Ketua DPD II PAN Butur Rukman Basri, Ketua Demokrat Butur Muliadin Salenda dan Ketua Golkar Butur Sujono.
Discussion about this post