PENASULTRA.ID, KOLAKA UTARA - Lima kepala keluarga (KK) yang menjadi korban musibah kebakaran di Desa Watunohu, Kecamatan Watunohu mendapat perhatian dari Ketua DPC Partai Demokrat Kolaka Utara (Kolut) Jumarding. Usai mengetahui ihwal yang dialami warga setempat, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) itu langsung mengirimkan bantuan untuk keluarga korban pada Rabu, 17 Januari 2024. Melalui istrinya, Hatija, Jumarding menyalurkan bantuan berupa bahan makanan pokok dan kompor gas yang langsung diserahkannya di lokasi musibah Desa Watunohu. “Saya mendapatkan berita musibah kebakaran yang menimpa lima warga Desa Watunohu saat saya sedang menjalankan tugas kunjungan dan bimtek di Jakarta. Saya langsung minta istri saya turun ke tempat kejadian untuk menemui korban dengan membawa bantuan,” tutur Jumarding melalui pesan singkat WhatsAppnya. Saat penyerahan bantuan, tidak hanya korban kebakaran yang hadir, melainkan juga turut didampingi kepala desa setempat. Dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari korsleting listrik salah satu rumah milik korban. Beruntung, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa namun, kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Atas kejadian ini, Jumarding yang juga digadang-gadang bakal maju pada Pilkada Kolut nanti menginstruksikan kepada seluruh kader, pengurus dan calon anggota legislatif (Caleg) asal Partai Demokrat di wilayahnya agar lebih tanggap terhadap kebutuhan masyarakat yang dilanda musibah. “Terlepas dari momen Pemilu, saya berharap bantuan itu bisa meringankan lima kepala keluarga yang ditimpa musibah,” pungkas Jumarding. Penulis: PyanEditor: Ridho Achmed Jangan lewatkan video populer: https://youtu.be/bMKUIf8AzTk?si=m3dnLQ4y_g7a6bSl
Discussion about this post