Sementara itu, Ketua Pengprov Sultra Perguruan Karate-Do TAKO Indonesia, Hartawan yang juga sebagai manager tim mengungkapkan bahwa Open Turnamen Woroagi Cup ini merupakan ajang pertama yang diikuti oleh perguruan TAKO Sultra.
“Ini adalah awal yang baik untuk perguruan Karate TAKO di Sultra, semoga menjadi motivasi untuk bisa mengukir prestasi pada kejuaran selanjutnya,” ujarnya.
Hartawan menyebutkan sebanyak 708 karateka dari berbagai perguruan mengambil bagian dalam turnamen tersebut dan berkompetisi pada kelas 40-50 kg yang di dalamnya sudah termasuk kelas pra usia dini sampai senior.
“TAKO Sultra menurunkan 16 atlet dan berhasil menorehkan 4 medali emas, 2 medali perak dan 9 medali perunggu,” bebernya.
Hartawan juga menyampaikan bahwa ini suatu prestasi yang membanggakan mengingat perguruan TAKO baru masuk di Sultra pada Mei 2024 lalu dan secara resmi telah terdaftar di FORKI Sultra pada 8 Juli 2024.
Kendati demikian, atlet yang dipersiapkan pada turnamen Woroagi Cup 2024 melewati jadwal latihan yang rutin.
Discussion about this post