<span style="font-size: 17px"><strong>PENASULTRA.ID, KENDARI</strong> - Kedai Ratu Alam </span><span style="font-size: 17px">kini hadir di Jalan Boulevard Kelurahan Mokoau Kecamatan Kambu Kota Kendari. </span> <span style="font-size: 17px">Rumah makan</span><span style="font-size: 17px"> yang menyajikan berbagai macam makanan tradisional asal Sulawesi Tenggara (Sultra) ini diresmikan pada Sabtu 19 November 2022.</span> <span style="font-size: 17px">Wakil Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sultra, Kamaruddin Tanzibar mengatakan, Kadin turut mendukung seluruh usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sampai usaha besar untuk terus tumbuh berkembang di Sultra. </span> <span style="font-size: 17px">"Kami harap Kedai Ratu Alam ini akan dapat menjadi inspirasi bagi usaha lain untuk ikut tumbuh berkembang. Kadin Sultra selalu siap mendukung, memfasilitasi, mengadvokasi termasuk menghubungkan dengan mitra-mitra strategis agar lebih berkembang," kata Kamaruddin.</span> <span style="font-size: 17px">Sementara itu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari, Subhan mengapresiasi hadirnya Kedai Ratu Alam Boulevard ini, sebab akan dapat menjadi rekomendasi bagi para wisatawan baik dalam maupun luar negeri yang berkunjung di Kota Kendari dan ingin menikmati aneka wisata kuliner khas Sultra. </span> <span style="font-size: 17px">"Dengan demikian akan bisa lebih memperkenalkan berbagai kuliner tradisional kita lebih luas lagi," ujar Subhan. </span> <span style="font-size: 17px">Pemilik Kedai Ratu Alam, Ali Rahman mengatakan, Kedai Ratu Alam Boulevard ini hadir dengan tetap mempertahankan ciri khasnya yaitu menyajikan berbagai macam jenis makanan tradisional asli dari Sultra. Diantaranya kapinda dan kabuto khas Muna dan sinonggi khas Tolaki.</span> <span style="font-size: 17px">Kemudian ada juga kasuami, lapa-lapa dan aneka makanan tradisional lainnya termasuk juga kue-kue olahan tradisional asal Sultra. </span> <span style="font-size: 17px">"Kami berkomitmen untuk mengkampanyekan makanan-makanan tradisional khas Sultra lebih luas lagi dan lebih dikenal bukan cuman masyarakat asli Sultra tapi juga oleh masyarakat diluar daerah kita dan juga untuk menaikkan kelas makanan tradisional Sultra," kata Ali Rahman.</span> <span style="font-size: 17px">Ia mengatakan, kedai ini memiliki ruang VIP untuk masyarakat yang ingin menikmati aneka makanan tradisional dengan lebih ekslusif. </span> <span style="font-size: 17px">"Kita juga ada menu baru yakni ikan bakar. Harganya pun terjangkau dikisaran Rp35 ribu," Ali Rahman memungkas.</span> <strong><span style="font-size: 17px">Penulis: Yeni Marinda</span></strong><!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_221119_233507_273.sdocx--> <strong><span style="font-size: 17px">Jangan lewatkan video populer:</span></strong> https://youtu.be/ni2efcjhwLc
Discussion about this post