Kemkominfo Siapkan Shuttle Bus
Kepada jurnalis yang akomodasinya berada di luar wilayah pertemuan, untuk menjangkau media center atau beraktivitas melakukan peliputan, Kemkominfo juga menyediakan fasilitas shuttle bus yang beroperasi dari dan ke beberapa titik.
Di antaranya rute Bandara I Gusti Ngurah Rai – Hotel Santika Siligita – BNDCC dan sebaliknya. Layanan ini shuttle bus tersedia pada 15-18 Mei 2024. Kemudian, rute Hotel Courtyard – Santika Siligita – BNDCC dan sebaliknya, dilayani setiap 20 menit sekali pada 15-24 Mei 2024 pada pukul 08.00–22.00 WITA.
Selanjutnya, rute BNDCC – BICC dan sebaliknya dilayani setiap 10 menit sekali pada 18–24 Mei 2024.
World Water Forum ke-10 digelar di Bali pada 18-25 Mei 2024 dengan berfokus pada empat hal, yakni konservasi air (water conservation), air bersih dan sanitasi (clean water and sanitation), ketahanan pangan dan energi (food and energy security), serta mitigasi bencana alam (mitigation of natural disasters).
Sebanyak 244 sesi nanti diharapkan akan memberikan hasil konkret mengenai pengarusutamaan pengelolaan air terpadu untuk pulau-pulau kecil atau Integrated Water Resources Management (IWRM) on Small Islands, pembentukan pusat keunggulan atau praktik terbaik untuk ketahanan air dan iklim atau Centre of Excellence on Water and Climate Resilience (COE), serta penetapan Hari Danau Sedunia.
Penulis: Elvira Inda Sari
Editor: Ridho Achmed
Jangan lewatkan video populer:
Discussion about this post