Pada saat pertama kali dan ke dua kalinya, tambah Erwin, pelaku mengayunkan parangnya mengenai pada bagian lengan kanan korban sehingga lengan korban mengalami luka dan mengeluarkan darah namun pada saat pelaku mengayunkan parangnya yang ke tiga kalinya, parang pelaku terlepas dari tangannya.
“Korban sempat membalasnya sekali, namun karena terluka pelaku kembali memukul korban dengan kepalan tangannya dan menghantam korban berkali kali,” ujar Erwin.
Untungnya tidak lama kemudian masyarakat yang mendengar adanya keributan langsung berdatangan dilokasi kejadian dan langsung melerai perkelahian tersebut.
“Setelah kejadian tersebut korban langsung menuju ke RS Palagimata untuk melakukan visum dan akibat dari penganiayaan tersebut korban mengalami luka lebam pada bagian wajah dan dada korban serta korban mengalami luka pada bagian lengan sebelah kanan korban,” tutur dia.
Discussion about this post